Berbagai Cara Menghilangkan Jerawat dengan Jeruk Nipis

Cara menghilangkan jerawat dengan jeruk nipis memang sudah cukup populer. Tapi masih banyak di antara kita yang belum paham cara penggunaanya. Oleh karena itu, cantikkekinian.com akan memberikan ulasan lengkapnya untuk Anda.

Masalah jerawat memang selalu menimbulkan kerisauan bagi orang yang mengalaminya. Bukan hanya pada remaja, jerawat pun bisa tumbuh pada orang yang sudah masuk kategori dewasa. Selain mengganggu penampilan wajah, jerawat yang tumbuh bisa mengurangi rasa kePEDEan bagi si empunya.

Oleh karena itu, kita harus bisa mengatasi jerawat secepat mungkin. Dan salah satu bahan alami yang bisa digunakan untuk mengempeskan jerawat dengan cepat yaitu jeruk nipis. Cara mengempeskan jerawat dengan jeruk nipis ini bisa dibilang gampang-gampang susah. Karena dibutuhkan ketelatenan agar bisa mendapatkan hasil yang maksimal.

Menghilangkan masalah jerawat dengan jeruk nipis ini juga memiliki kelebihan lain. Sebab kandungan bahan alami yang terdapat pada jeruk nipis dikenal mampu mencerahkan kulit sehingga kulit akan lebih bersih dan sehat. Selain itu, jeruk nipis juga tergolong sangat mudah didapatkan sehingga kita tak perlu repot untuk mencarinya.

Cara Menghilangkan Jerawat dengan Jeruk Nipis

Untuk bisa membersihkan jerawat dengan menggunakan jeruk nipis, ada beberapa langkah yang harus diikuti. Pertama, pilihlah jeruk nipis dengan kualitas yang baik, dan bukan jeruk yang terlalu muda. Setelah itu, potong jeruk nipis menjadi 2 bagian dan kemudian peras airnya.

Tambahkan air perasan jeruk nipis ini dengan beberapa tetes madu murni agar khasiatnya jadi lebih baik. Kombinasi madu dan jeruk ini dapat merawat kulit yang terkena jerawat sehingga lebih sehat secara alami.

Oleskan air perasan lemon ini pada kulit wajah yang terdapat jerawat yang sedang meradang. Oleskan hingga rata ke seluruh wajah dan biarkan selama beberapa saat. Setelah kurang lebih 30 menit, barulah bersihkan wajah dengan air hangat. Ulangi membilas wajah dengan air dingin untuk menutup pori-pori kulit wajah.

Lakukan cara menghilangkan jerawat dengan jeruk nipis ini secara teratur hingga jerawat benar-benar kempes dan hilang. Dengan begitu, Anda akan memiliki kulit wajah yang mulus dan terhindar dari jerawat ataupun komedo.

Selain menggunakan jeruk nipis, ada beberapa bahan alami yang bisa digunakan untuk mengempeskan jerawat dengan cepat. Misalnya lidah buaya, buah tomat, dan masker pepaya. Anda bisa memilih bahan aman yang menurut Anda paling mudah didapatkan.

Itulah beberapa tips yang bisa dilakukan untuk mengatasi masalah jerawat pada wajah Anda. Jika dilakukan dengan teratur, cara ini cukup efektif dan bisa memberikan hasil yang maksimal. Semoga ulasan cara menghilangkan jerawat dengan jeruk nipis ini bisa bermanfaat bagi Anda!

Share: Facebook Twitter Linkedin